Friday, May 31, 2019

Jangan Terlalu Dalam Mengorek Telinga Dengan Cotton Bud!


Membersihkan telinga adalah hal yang bisa dikatakan wajib untuk kita lakukan. Hal ini agar telinga kita tidak kotor serta pendengaran kita juga akan menjadi baik. Beberapa orang membersihkan telinga biasanya dengan menggunakan cotton bud, jari tangan, bahkan sampai menggunakan penjepit rambut. Tentu banyak yang merekomendasikan untuk membersihkan telinga dengan cotton bud saja karena aman dan tidak telalu bahaya. Eitzz, tunggu dulu tentunya rekomendasi itu tidak sepenuhnya benar. Artikel ini bisa dikatakan curahan penulis tentang pengalaman menyakitkan saat membersihkan telinga. Penulis tergerak hati untuk menulis ini agar pembaca dapat menghindari kegiatan yang dapat menyakiti diri sendiri. Cukup penulis saja yang pernah merasakannya, pembaca setia blog ini jangan (agak drama dikit wkwk). Saat itu penulis merasakan ada yang menyumbat pada telinga sebelah kanan, penulis merasakan ketidaknyamanan pada telinga lalu penulis ambil cotton bud yang memang sudah disediakan di rumah lalu penulis mencoba mengorek telinga penulis dengan cotton bud yang sudah penulis ambil. Penulis melakukannya dengan perlahan dan berhati-hati. 

Namun setelah ditarik tidak dapat kotorannya dan telinga penulis masih merasakan hal yang tidak nyaman. Karena masih tidak merasa nyaman penulis mencoba mengorek telinga dengan lebih dalam, dan alhasil telinga penulis sedikit budek bahkan terasa sedikit sakit. Setelah sehari ternyata telinga penulis menjadi sakit, sakitnya luar biasa rasanya tidak jauh berbeda seperti sakit gigi. Penulis tersiksa dengan sakit telinga ini yang dikarenakan membersihkan kotoran telinga terlalu dalam. Maksud hati membersihkan telinga malah menyakiti telinga sendiri. Ketika telinga sakit penulis tidak bisa tertawa terbahak-bahak, telinga sakit juga tidak bisa menguap, tidak bisa bersendawa (bersuara ough ketika kenyang), jika itu terjadi atau dilakukan maka kuping akan menjadi sakit bahkan sangat nyeri rasanya seperti ada yang menendang kendang teliga kita. Kebayang bukan sakitnya? Untuk itu hindari membersihkan telinga dengan mengorek terlalu dalam. Penulis pun mencoba membaca artikel terkait dengan membersihkan telinga, penulis pun terkejut bahwa ternyata telinga kita dapat membersihkan sendiri tanpa kita perlu membersihkannya. Telinga secara alami membersihkan kotoran yang masuk ke dalam telinga dengan mengeluarkan cairan yang bisa membunuh bakteri, ketika mengering maka secara alami kotoran tersebut akan keluar secara sendiri dengan kegiatan yang sering kita lakukan seperti mengunyah makanan yang membuat kotoran keluar sendiri. Pernah bukan kotoran telinga kalian keluar sendiri atau terjatuh dari daun telinga? Itu adalah salah satu contoh bahwa telinga dapat membersihkan dengan alami. Memang tidak sepenuhnya bersih, oleh sebab itu kita suka sering membersihkannya sendiri dengan memasukan barang-barang yang bisa dimasukkan ke dalam telinga seperti jari tangan, cotton bud sampai ujung penjepit rambut. Padahal dengan memasukan benda-benda baru ke dalam telinga malah kita sama saja memasukan kuman baru ke dalam telinga kita. 

Artikel ini bukanlah melarang pembacanya untuk mengorek telinga dengan cotton bud, artikel ini dibuat untuk memperingati para pembaca agar tidak mengorek telinga terlalu dalam. Untuk mengorek telinga dengan cotton bud sebaiknya untuk kisaran lubang yang mendekati daun telinga. Kita hanya membersihkan sisa-sisa kotoran yang tidak bisa dikeluarkan oleh telinga sepenuhnya. Hal ini tentu untuk menghindari area telinga dalam yang sensitif terhadap sentuhan. Jangan sampai kita membersihkan telinga sampai gagang alat yang kita gunakan sampai tak terlihat atau seluruhnya masuk kedalam telinga, tentu kamu tidak mau kan telinga mu menjadi colean (telinga mengeluarkan cairan dan bau). 

Oleh sebab itu mari kita rawat telinga kita dengan berhati-hati,jika hendak membersihkan dengan cotton bud cukup memasukannya sedikit saja membersihkan lubang yang mendekati area luar telinga. Karena sakit kuping itu sungguh menyiksa. Semoga artikel ini dapat membantu dan membuat kita semakin berhati-hati dalam menjaga kebersihan telinga.

Intropeksi atau introspeksi? Lalu apa artinya?


Heyy gaes balik lagi ke blog yang penuh dengan rintisan dan juga rintihan ini, kali ini penulis akan membahas tentang kebingungan yang sering dihadapi oleh kebanyakan orang. Kebingungan yang penulis maksud adalah bingung yang mana kata yang benar, intropeksi atau introspeksi. Sungguh sangat penting bagi kita untuk mengatakan suatu hal yang benar. Jika kita biarkan kesalahan kecil saja dalam berbicara, maka akan diteruskan oleh orang lain. Dan kesalahan dalam penyebutan kata akan merajalela. Untuk  itu penulis yang tergerak hatinya untuk mencoba menumpahkan sedikit kebenaran dengan harapan dapat membenarkan di dunia kata yang penuh dengan kekeliruan ini. Balik lagi ke topik, masih banyak sekali yang bingung penyebutan intropeksi atau introspeksi. Bahkan sampai ada orang menyebutnya dengan introfeksi, melencengnya sudah semakin jauh. Nah untuk itu kamu agar tidak keliru, yuk simak penjelasan yang sudah penulis siapkan.

- Berdasarkan KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia) tidak ada kata intropeksi apalagi introfeksi, yang ada adalah introspeksi. Jadi dapat kita simpulkan yang benar adalah Introspeksi. Introspeksi merupakan  peninjauan atau koreksi terhadap (perbuatan, sikap, kelemahan, kesalahan dan sebagainya) diri sendiri.

Jadi sudah tahu kan yang benar adalah “Introspeksi”. Penulis sering menemukan artikel-artikel di situs berita online yang terkenal dan sering orang membacanya, namun dalam menulis kata ini masih keliru. Jadi untuk kita sebagai pembaca haruslah menjadi pembaca yang pintar. Pembaca pintar ialah dia yang tidak hanya menikmati tulisan saja, melainkan mencermati seksama tulisan yang ditulis oleh beberapa penulis artikel. Sekalipun di situs berita onlne terkenal, mereka juga manusia pasti memiliki kesalahan dalam penulisan. Dalam kehidupan sehari-hari juga jangan sungkan untuk membenarkan jika ada orang yang masih menyebutkan “intropeksi”, walaupun kesalahan kecil juga akan menjadi kebiasaan dan beranak-pinak hingga setiap orang kerap menyebutkan kata yang salah.

- Terima Kasih sudah berkunjung.

Arti Makar, Kudeta, Siasat dan Genosida


Terima kasih sudah mengklik artikel ini. Pernah dengar kata makar? Pasti pernah, karena di Indonesia baru-baru ini kerap muncul pemberitaan dugaan makar, lalu sebagai penikmat berita apakah kita tahu apa itu makar? Dan terkait dengan makar ternyata masih ada beberapa istilah lain yang terkait dengan kerusuhan di suatu pemerintahan, seperti kudeta, siasat dan juga genosida. Berikut penulis sudah menyiapkan beberapa penjelasan dari istilah- istilah tersebut.

1. Makar
Berdasarkan KBBI makar memiliki arti (1) akal busuk; tipu muslihat, (2) perbuatan (usaha) dengan maksud hendak menyerang (membunuh) orang dan sebagainya, (3) perbuatan (usaha) menjatuhkan pemerintahan yang sah. Berdasarkan beberapa arti dari KBBI, dapat disimpulkan bahwa makar merupakan suatu usaha dengan tipu muslihat dalam upaya menggulingkan pemerintahan yang sah. Jika dicermati makar seperti kudeta yaa, lalu apa yang membedakan dengan kudeta? Simak penjelasan kudeta di bawah.

2. Kudeta
Kudeta merupakan perbuatan merebut kekuasaan atau pemerintahan dengan paksa. Tentu dari penjelasan ini dapat dilihat perbedaannya dengan makar. Kudeta dilakukan dengan paksa biasanya dengan jalur kekerasan, unjuk rasa besar-besaran dan melawan aparat pemerintahan. Sedangkan makar adalah usaha untuk menjatuhkan pemerintahan dengan rencana yang terstruktur, bisa dikatakan kudeta cara kasar sedangkan makar cara halus. Juga cermati kata kudeta adalah merebut pemerintahan sedangkan makar adalah menjatuhkan pemerintahan.

3. Siasat
Siasat memiliki beberapa arti, siasat artinya pemeriksaan dengan teliti atau penyelidikan. Namun jika di dunia politik siasat diartikan sebagai taktik, cara atau tindakan untuk memenangkan perang maupun mencapai suatu tujuan.

4. Genosida
Genosida istilah yang sering penulis dengar dalam film, seperti tindakan Thanos yang sering merebut kekuasaan dengan genosida, lalu apa itu genosida? Genosida merupakan pembunuhan besar-besaran secara berencana terhadap suatu bangsa ataupun suatu ras.


Kebanyakan orang tentu tidak menginginkan kejadian-kejadian seperti makar, kudeta ataupun genosida ya. Sekian artikel kali ini, koreksi penulis jika terhadap kekeliruan supaya dapat segera penulis ralat. Semoga membantu dan doakan selalu semoga negeri kita aman tenteram dan sejahtera tidak ada kerusuhan ya gaess.

Apa Itu Ibu Persit, ASN dan PPPK/P3K?


Hello terima kasih sudah mengklik artikel ini. Tentu untuk kamu yang mengklik artikel ini memiliki rasa penasaran yang cukup tinggi. Yah penulis pun demikian, karena penulis pernah berada di posisi penasaran dengan arti kata ibu persit. Penulis sering mendengar teman perempuan yang selalu senang jika disebut ibu persit, dan hal itu membuat penulis penasaran apa sih ibu persit itu? Kemudian saat mausim pemilu sering sekali penulis mendegar singkatan ASN, nah ini pun memunculkan penasaran lagi. Untuk kamu yang ingin tahu arti ibu persit dan ASN yuk kita simak bersama penjelasan pada artikel ini.

Ibu Persit
Ibu persit ternyata arti sesungguhnya ada pada kata persit. Persit merupakan gabungan kata dari “Persatuan Istri Tentara”. Dari kata itu tentu menandakan bahwa ibu persit adalah istri anggota Tentara Nasional Indonesia (TNI), tentu jika kamu masih pacaran dengan anggota TNI belum bisa dikatakan ibu persit yaa.

ASN
ASN merupakan singkatan dari Aparatur Sipil Negara. Berdasarkan Wikipedia, Aparatur Sipil Negara adalah profesi bagi pegawai negeri sipil (PNS) dan PPPK yang bekerja pada instansi pemerintah (Tenaga Kontrak). Dari pengertian tersebut tentu dapat kita lihat bahwa PNS dan juga PPPK termasuk dalam ASN.

PPPK/P3K
PPPK/P3K yang ini bukan pertolongan pertama pada kecelakaan yaa, yang di maksud PPPK disini adalah yang termasuk dalam ASN. PPPK/P3K merupakan singkatan dari pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja. PPPK ini merupakan warga negara Indonesia yang memenuhi syarat tertentu dalam kriteria  dan diangkat berdasarkan perjanjian kerja untuk jangka waktu tertentu (kontrak) dalam rangka melaksanakan tugas pemerintahan.

Sekian artikelkali ini mudah-mudahan membantu pembaca serta menambah wawasan pembaca. Jangan kapok berkunjung lagi ke blog penuh rintisan ini yaaa.

Arti Ngabuburit, Takjil, Sahur on the road, Dan Beberapa Istilah Yang Sering Disebutkan Di Bulan Puasa


Heyy gaess, terima kasih sudah mengklik artikel ini. Bulan puasa atau bulan Ramadhan adalah bulan yang penuh rahmat bagi umat muslim di seluruh dunia. Di bulan ini umat muslim diwajibkan untuk berpuasa menahan lapar, haus, dan segala hawa nafsu dari sebelum matahari terbit hingga matahari terbenam. Karena bulan puasa hanya ada setahun sekali, di bulan ini juga terdapat suatu istilah-istilah yang tentunya hanya musim di bulan Ramadhan saja khususnya di Indonesia. Berikut penulis sudah merangkum beberapa istilah yang sering terdengar pada bulan puasa di Indonesia.

1. Ngabuburit
Ngabuburit merupakan suatu kegiatan  menunggu waktu berbuka puasa pada waktu bulan Ramadhan. Kegiatan ngabuburit ini biasanya  berupa jalan-jalan sore, bermain (dahulu bermain permainan tradisional), mendengarkan ceramah, berbelanja di pasar kuliner dan masih banyak lagi cara yang dilakukan setiap orang. Berdasarkan wikipedia, bahasa ini berasal dari bahasa sunda yaitu ngalantung ngadagoan burit, yang artinya bersantai-santai sambil menunggu waktu sore. Kata dasarnya burit, berarti sore. Jadi ngabuburit hanya dilakukan di bulan ramadhan saja, jika kamu melakukan dihari-hari biasa itu namanya nyore hehe.

2. Takjil
Berdasarkan KBBI takjil memiliki arti mempercepat (dalam bebrukan puasa)atau menyegerakan. Nah di Indonesia sendiri kata ini diartikan sebagai sebuah makanan untuk berbuka puasa, takjil bukanlah makanan inti melainkan makanan ringan seperti kue atau buah (seperti kurma) yang sifatnya untuk dimakan sesegera mungkin untuk membatalkan puasa. Pernah dengar segeralah berbuka jika sudah waktunya adzan bukan? Nah takjil inilah yang digunakan untuk segera membatalkan puasa. Setelah membatalkan puasa kita sholat magrib, setelah beribadah shalat magrib baru kita makan makanan berat seperti nasi dan menu utama lainnya.

3. Sahur On The Road
Sahur on the road bisa dikatakan kegiatan amal, karena di bulan ramadhan banyak sekali orang yang berlomba-lomba mencari pahala dan sahur on the road ini adalah salah satu caranya. Sahur on the road merupakan suatu kegiatan di bulan puasa dengan membagikan makanan secara gratis di jalan maupun di tempat umum pada waktu sahur untuk orang yang hendak berpuasa. Uniknya karena adanya kegiatan ini banyak orang khususnya anak kost yang berburu sahur on the road, cukup wajar si untuk mereka yang tidak sempat masak krena masih bekerja, tidak bisa masak ataupun sulit mencari warung makan yang buka saat waktu dini hari.

4. Bukber
Bukber merupakan akronim dari buka bersama yang merujuk pada suatu kegiatan berbuka puasa bersama yang dilakukan oleh keluarga, rekan kerja dan kelompok lainnya. Bukber juga diadakan sebagai ajang reuni untuk teman sekolah. Bukber merupakan acara tahunan yang pasti dan tidak pernah absen dilakukan, terutama kamu yang pusing dengan bukber marathon pusing dengan isi dompet hehe. Saran dari penulis, untuk bukber bukanlah yang terpenting tempatnya mahal atau tidak. Yang terpenting semua teman bisa berkumpul. Dan jangan melewatkan sholat magrib yaa ketika bukber.

5. Sahur
Sahur merupakan sebuah istilah dalam Islam yang merujuk kepada aktivitas makan pada waktu dini hari bagi yang hendak menjalankan ibadah puasa pada bulan Ramadhan.

6. Fasting
Pernah baca atau dengar istilah ini di sosial media? Fasting merupakan kata dari bahasa Inggris yang artinya puasa. Jadi jika ada kata “Happy Fasting” itu artinya “selamat berpuasa”. Bukan hal yang mengherankan di Indonesia untuk terlihat kekinian di sosial media harus mengunakan bahasa asing.

7. Breakfasting
Breakfasting juga merupakan istilah bahasa inggris yang diartikan oleh kaum netizen Indonesia sebagai kata Berbuka Puasa. Padahal penulis telusuri di kamus breakfasting memiliki arti sarapan pagi, yang merujuk pada makan pada jam mendekati jam makan siang (pukul 9-11 pagi). Kata yang penulis temukan untuk berbuka puasa dalam bahasa inggris ialah “Breaking the Fast”. Penulis tidak bisa mengatakan apa yang digunakan banyak orang salah. Karena penulis pada dasarnya bukanlah orang inggris. Yang penulis tarik simpulan bahwa kata breakfasting diambil dari kata break menghancurkan dan fasting puasa, yang dimaksud ialah membatalkan puasa dan merujuk pada buka puasa (CMIIW).

8. Mokel, Mutus, Medot
Mokel, mutus ataupun medot adalah istilah yang ada didaerah penulis yang artinya membatalkan puasa tapi bukan diwaktu magrib melainkan tengah hari. Hal ini dikarenakan tidak kuat karena bekerja, karena godaan seperti teman yang makan nasi padang disiang hari, karena sakit dan berbagai penyebab lainnya. untuk kamu jangan lakukan hal ini yaa, tapi jika karena sakit tidak masalah, akan tetapi jika melihat ataupun ditawari makanan oleh teman yang tidak berpuasa jangan yaa, hehe.


Sekian artikel ini mudah-mudahan ada manfaatnya. Penulis menyadari ada banyak beberapa istilah yang tidak penulis jelaskan, seperti zakat fitrah, pesantren kilat, witir dan beberapa kata lainnya. hal ini dikarenakan penulis takut salah dalam menafsirkan istilah-istilah itu dan juga kekurangan referensi, istilah-istilah yang terkait dengan agama penulis tidak berani sembarangan menjelaskan karena dunia akhirat taruhannya hehe karena ada yang lebih tahu mengenai istilah ini yaitu ustad dan guru bidang agama Islam. Artikel ini di buat tepat saat bulan puasa tahun 2019 ini. Tetap semangat menjalankan puasanya ya, jangan pada mokel.

Monday, May 13, 2019

Samakah Gomenasai Dengan Summimasen?


Hello gaess, koniciwa, ohayo, konbawa. Hehe kali ini penulis selaku pengembang blog akan membahas suatu hal yang berbau Jepang nih. Yapp penulis akan membahas dua kata dari bahasa Jepang yaitu, Gomennasai dan Summimasen. Kedua kata ini kerap penulis dengar ketika penulis menonton anime Jepang. Gomennasai dan summimasen sama sama memiliki arti maaf. Nah apa sih yang membedakan kedua kata ini? Berikut penjelasannya.

Gomenasai
Gomenasai seperti yang kita ketahui artinya adalah “maaf”. Namun kata ini digunakan untuk situasi yang tidak formal, biasanya dalam anime kerap diucapkan untuk orang yang dirasa atau memiliki hubungan dekat dan akrab satu sama lain, seperti teman bermain, pacar dan hal lain yang sifatnya akrab dan situasi tidak formal.

Summimasen
Summimasen merupakan permintaan maaf dalam situasi yang formal sebagai contohnya diucapkan di tempat kerja dan berbicara pada atasan atau senior, kata maaf biasanya diucapkan dengan summimasen. Summimasen juga bisa digunakan untuk ucapan permisi, seperti hendak menanyakan alamat diucapkan kata summimasen sebagai kata permisi/maaf kepada orang yang dirasa asing atau belum dikenal.

Dapat dilihat bukan perbedaan penggunaan kedua kata ini. Harus dicatat kedua kata ini merupakan bahasa Jepang,dan digunakan oleh orang-orang Jepang. Penulis tertarik membahas kedua kata ini karena penulis sering mendengar kata ini di setiap anime yang penulis tonton. Karena timbulnya rasa penasaran dengan gomenasai dan summimasen yang artinya sama minta maaf, maka terdoronglah hati untuk membuat pembahasan ini. Menurut penulis kedua kata ini mengingatkan penulis pada bahasa daerah yang halus dan kasar, yaitu beda bahasa jika bicara pada teman sebaya dan juga dengan yang lebih tua.

Beda Arti Antara Kesan Dan Pesan


Kesan dan pesan tentu kedua kata yang sering digunakan secara bersamaan untuk menanyakan suatu hal yang telah atau akan dilakukan oleh seseorang. Kedua kata ini diungkapkan untuk menanyakan suatu perasaan karena telah atau akan melakukan suatu hal. Tapi sadarkah bahwa kedua kata ini berbeda artinya? Dalam penggunaan sehari-hari kedua kata ini digunakan secara bersamaan terus-menerus bukan berarti kedua kata ini memiliki arti yang sama loh. Yuk simak penjelasannya agar tahu dimana sih bedanya kedua kata ini, berikut penjelasannya.

1. Kesan
Kesan artinya bekas. Jadi dapat kita simpulkan bahwa kesan merupakan bekas atau suatu pengalaman yang sudah dialami. Oleh sebab itu ada istilah “berkesan” yang artinya yang berbekas atau meningalkan bekas di ingatan.

2. Pesan
Berdasarkan KBBI pesan memiliki arti perintah, nasihat, permintaan, amanat yang disampaikan lewat orang lain, perkataan. Jadi dapat kita simpulkan pesan merupakan perkataan yang isinya berupa perintah, nasihat, amanat, maupun permintaan.

Berdasarkan dua penjelasan di atas dapat kita simpulkan arti kesan dan pesan adalah suatu penyataan yang isinya tentang suatu hal yang membekas oleh seseorang karena sudah mengalaminya dan disertai nasihat maupun amanat untuk pendengar.
Semoga artikel sederhana ini berkesan untuk pembacanya hehe, sekian sampai jumpa di artikel lainnya.

Thursday, May 9, 2019

Pengertian Autobiografi, Biografi, Bibliografi, dan Antologi


Heyy gaess, kembali lagi di blog sederhana ini. Kali ini penulis selaku pengembang blog akan membahas mengenai autobiografi, biografi, bibliografi dan juga antologi. Banyak yang tahu biografi dan juga autobiografi, namun sering tertukar mengartikannya karena kedua istilah ini memang memiliki arti sama yaitu tentang biodata, namun apakah yang membedakannya? Lalu ada juga bibliografi, terdengar seperti biografi, apakah blibiografi sama dengan biografi? Dan juga antologi, samakah dengan autobiografi? Beberapa pertanyaan itu akan penulis bahas pada artikel ini. Yuk simak pembahasannya.

1. Autobiografi
Autobiografi atau otobiografi adalah riwayat hidup seseorang yang ditulis sendiri. Autobiografi ditulis berdasarkan ingatan pengarang autobiografi itu sendiri. Jadi jika kita menulis biodata kita sendiri maka biodata yang ditulis dinamakan autobiografi.

2. Biografi
Biografi adalah riwayat hidup seseorang yang ditulis oleh orang lain. Karena biografi disusun oleh orang lain, dalam menulis biografi biasanya penulis biografi mengandalkan berbagai sudut pandang terkait tokoh serta bermacam dokumen pendukung. Dalam biografi dijelaskan secara lengkap tokoh yang ditulis dari lahir hingga meninggal serta disebutkan juga jasa dan karya yang telah diciptakan oleh tokoh yang digambarkan dalam biografi.

3. Bibliografi
Berdasarkan KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia), bibliografi adalah daftar buku atau karangan yang merupakan sumber rujukan dari sebuah tulisan atau karangan atau daftar tetang suatu subjek ilmu, dan bisa dikatakan bibliografi adalah daftar pustaka. Bibliografi mencakup deskripsi buku yang meliputi judul, pengarang, tahun terbit, nama penerbit, serta kota terbit.

4. Antologi
Antologi berasal dari bahasa Yunani yang berarti “karangan bunga” atau “kumpulan bunga”, adalah sebuah kumpulan karya-karya sastra. Antologi bisa dari kumpulan karya-karya tulis yang berasal dari seorang pengarang bisa juga dari beberapa pengarang yang karyanya disatukan menjadi satu buku. Antologi bisa berupa kumpulan puisi (termasuk syair, dan pantun), cerpen, novel pendek, prosa, serta karya lainnya. Di masa modern ini terdapat juga antologi yang isinya kumpulan karya musik dari seorang artis dan masih banyak lagi antologi yang isinya tidak hanya tulisan.

Sekian artikel kali ini, semoga bermanfaat untuk kita semua. Terutama untuk yang masih bingung dengan bedanya biografi dan autobiografi, mudah mudahan artikel ini dapat membantu. Sampai jumpa di artikel selanjutnya, jangan kapok balik lagi ke blog ini ya hehe, sayonara!

Arti Visi Dan Misi


Hallo terima kasih sudah mengklik artikel ini. Seperti yang sudah disebutkan di judul, kali ini penulis selaku pengembang blog akan membahas tentang arti visi dan misi pada artikel ini. Kedua kata ini tentu sering terdengar di dunia politik dan dunia organisasi. Seperti dalam pemilihan ketua osis, ketua BEM (biasa disebut gubernur atau presiden mahasiswa), gubernur, bupati dan lainnya, pasti mereka membuat visi dan misi yang dapat membuat perubahan dalam organisasi ataupun di masyarakat. Penulis dulu ketika sekolah yang hendak masuk salah satu organisasi sekolah pun penasaran mengartikan visi dan misi ini sebelum ikut seleksi. Nah untuk kamu yang hendak masuk organisasi ataupun yang hendak menjadi pemimpin tentu penting untuk mengetahui dasarnya arti visi dan misi ini, yuk baca artikel ini sampai titik terakhir, berikut penjelasannya.

Visi
Visi merupakan suatu rancangan ide, tujuan, ataupun cita-cita yang menjadi pedoman suatu organisasi ataupun kelompok. Visi merupakan pandangan kedepan yang telah disusun dan disepakati oleh para pendiri suatu organisasi atau kelompok. Jadi bisa disimpulkan bahwa visi adalah ide mendasar atau tujuan utama organisasi yang ingin dan harus dicapai di masa depan. Bisa dikatakan visi adalah gagasan dasar dari terbentuknya sebuah organisasi atau kelompok.

Misi
Jika visi merupakan tujuan atau ide, tentu ide-ide itu tidak hanya di ciptakan saja, melainkan harus diwujudkan dengan usaha. Usaha dalam mencapai suatu visi disebut dengan istilah misi. Yapp misi merupakan segala sesuatu yang berupa tindakan untuk mewujudkan sebuah visi. Dalam penjabaran suatu  visi misi, biasanya misi dituliskan lebih banyak daripada visi. Karena misi juga merupakan penjabaran lebih rinci dari visi.

Sekian artikel kali ini, semoga membantu dan untuk yang hendak menjadi pemimpin semoga menjadi pemimpin yang amanah serta bertanggung jawab terhadap kelompok yang dipimpin, serta yang hendak masuk organisasi semoga bisa ikut ambil andil dalam organisasi dan memiliki loyalitas yang tinggi. Btw kok jadi doa gini hehe, terima kasih sudah berkunjung dan sukses selalu untuk pembaca.

Arti Toleransi, Tolerir, Dispensasi, Koneskuensi Dan Konpensasi


Heyy gaes balik lagi di pandai pah blogspot. Kali ini penulis selaku pengembang artikel akan membahas beberapa istilah yang sudah disebutkan di judul. Yapp toleransi, tolerir, dispensasi, konsekuensi dan konpensasi yang akan di bahas pada artikel kali ini. Penulis yang saat itu menempuh praktek mengajar menjadi guru, kerap mendengar ini dari siswa-siswa ketika datang ke meja piket. Siswa setiap izin pulang ataupun keluar lingkungan sekolah selalu meminta surat dispensasi. Nah penulis pun penasaran dengan arti kata ini beserta teman-temannya (tolerir, konsekuensi dll yang disebutkan pada judul). Nah untuk kamu yang penasaran arti dari beberapa istilah ini baca artikel ini sampai titik terakhir ya.

a. Toleransi
Toleransi berasal dari kata dasar toleran yang artinya sikap untuk menghargai pendirian, pendapat kepercayaan dan sebagainya yang berbeda dengan pendirian kita. Tentu kata ini kerap terdengar di Indonesia yang beragam suku, ras dan agama. Tentu sudah paham dengan arti kata ini bukan? Lanjut,

b. Tolerir
Tolerir sama saja dengan toleransi yaitu menghargai pendirian orang lain yang bertentangan dengan pendirian kita.

c. Dispensasi
Dispensasi merupakan suatu pengecualian dari peraturan karena adanya pertimbangan khusus atau suatu kebebasan dari suatu kewajiban karena terdapat alasan tertentu. Sebagai contoh aturan sekolah, yang melarang siswa untuk pulang ketika jam belajar masih berjalan, namun siswa diperbolehkan pulang jika dalam keadaan sakit, keperluan keluarga, ikut perlombaan yang mewakili sekolah dan keadaan darurat lainnya. Jadi dispensasi ini suatu kebebasan yang diberikan untuk melanggar aturan yang disebabkan suatu hal dan disepakati.

d. Konsekuensi
Konsekuensi merupakan suatu akibat yang diterima setelah melakukan suatu perbuatan. Contoh konsekuensi dalam kehidupan sehari-hari misalnya siswa yang datang terlambat dengan sengaja maka akan mendapat konsekuensi dihukum lari lapangan. Jadi apapun yang kita perbuat aka akan dapat konsekuensinya.

e. Konpensasi
Konpensasi merupakan cara yang digunakan untuk  memberikan kepuasan kepada suatu pihak agar membuat keseimbangan kepada suatu pihak yang merasa dikecewakan. Konpensasi bisa dikatakan juga sebagai ganti rugi.

Itulah beberapa penjelasan dari istlah yang mungkin sering kita sebutkan namun tidak mengetahui artinya. Semoga artikel ini membantu dan terima kasih susdah berkunjung.

Apa itu Hiatus?


Hey gaess kembali lagi di blog pandai pah, kali ini penulis selaku pengembang blog akan membahas arti dari istilah hiatus. Hiatus yang penulis maksud adalah hiatus yang ada pada dunia anime, manga atau film. Karena penulis pernah bertemu istilah ini saat menonton serial anime “Bakuman” salah satu anime yang penulisnya sama dengan anime “Death Note”. Oke kita balik lagi ke pembahasan karena kita akan membahas arti hiatus bukan membahas anime. Hiatus bisa diartikan rehat sejenak, penundaan, penangguhan, berhenti sementara atau bisa dikatakan vakum. Dari beberapa arti yang sudah disebutkan, dapat ditarik kesimpulan bahwa hiatus adalah suatu keadaan berhenti sejenak dari suatu aktivitas dalam kurun waktu yang sudah ataupun belum ditentukan dan pasti akan kembali. Tentu dari pengertian tersebut bisa kita artikan bahwa hiatus sama artinya dengan vakum. Hiatus biasanya terjadi pada manga, anime bisa juga dilakukan oleh artis. Pada manga terjadi hiatus terkadang dikarenakan penulis manga dalam keadaan kondisi sakit yang tidak mungkin meneruskan pekerjaannya ataupun sebab lainnya. Jika pada anime (film kartun jepang yang biasanya diadaptasi dari manga) hiatus terjadi biasanya dikarenakan jarak cerita manga dengan animenya terlalu dekat, maka anime di hiatus sampai jarak dengan anime dan manganya ada jarak, sebab jika anime dan manga jarak jalan ceritanya terlalu dekat akan membuat orang lebih memilih melihat animenya ketimbang membeli manga yang telah dibuat oleh penulis cerita, jika hal itu terjadi maka manganya tidak laris terjual dan penulis cerita tidak bisa terus berkarya. Hiatus juga kerap terjadi pada artis, penulis pernah membaca berita bahwa salah satu artis pengisi suara film anime ada yang hiatus karena harus operasi penyakit yang dideritanya.

Patut di catat, dalam KBBI Online hiatus artinya peralihan di antara dua monoftong yang berdampingan yang membuat dua suku yang berurutan tanpa jeda atau konsonan antara. Nah lalu kenapa hiatus artinya berbeda dengan kamus besar bahasa Indonesia yang merupakan acuan dari dalam berbahasa? Penulis berpendapat, bahwa hiatus merupakan suatu istilah yang berasal dari luar negeri yang artinya adalah berhenti sejenak dalam berkarya. Berhenti sejenak dalam berkarya di Indonesia dikenal dengan istilah vakum. Tentu jika kita bertemu kata hiatus, harus dilihat ruang lingkup pembicaraannya. Jika terkait dengan karya sudah pasti hiatus yang dimaksud adalah hiatus yang artinya vakum atau berhenti sementara. Sekian artikel kali ini mudah-mudahan ada manfaatnya.

Arti Harfiah, Hakikat, dan Etimilogi


Terima kasih sudah mengklik artikel ini, kali ini penulis akan membahas kata yang kerap dijumpai di tiap mata pelajaran. Tentu kamu pernah membaca beberapa kata yang disebutkan pada judul pada buku paket ketika belajar di sekolah. Yapp, kata seperti harfiah, hakikat, dan juga etimologi selalu terbaca dalam sebuah pengertian di tiap mata pelajaran, penulis pun tertarik untuk membahas ini agar kita tak hanya membacanya saja, melainkan tahu arti dari ketiga kata ini. Pasti pernah membaca “secara harfiah...” ataupun “secara etimologi...” bukan? nah untuk yang belum tahu arti harfiah, hakekat, dan etimologi yuk simak penjelasan yang sudah penulis siapkan.

a. Harfiah
Maksud dari harfiah ialah terjemahan atau arti berdasarkan huruf ataupun kata demi kata; berdasarkan arti leksikal (KBBI). Dari penjelasan KBBI tersebut dapat kita pahami bahwa harfiah ini merupakan arti kata yang sebagaimana aslinya, seperti kata Bajing loncat merupakan hewan yang bernama bajing sedang meloncat, karena di beberapa daerah di Indonesia menyebut Bajing Loncat merupakan suatu tindakan mencuri yang dilakukan dengan lompat ke mobil gerobak yang memuat barang tertentu. Tentu untuk menyebut tindakan mencuri yang disebut dengan bajing loncat bukanlah makna harfiah.

b. Hakikat
 Hakikat berdasarkan KBBI memiliki arti intisari atau dasarnya. Jadi jika ada pernyataan “Pada hakikatnya” artinya ialah “Pada dasarnya”. Dalam mata pelajaran yang pernah penulis temui, ada beberapa buku selalu mengawali penjelasan dengan hakikat. Misalnya dalam mata pelajaran menjelaskan demokrasi selalu diawali dengan hakikat demokrasi, yang berarti dasar demokrasi ataupun dasar lahirnya demokrasi.

c. Etimologi
Kata etimologi penulis sering menjumpainya ketika penulis menyusun skripsi dan membaca beberapa buku referensi. Di beberpa buku menjelaskan beberapa istilah dengan menyebutkan “secara etimologi” yang nyatanya banyak pembaca tidak fokus pada kata ini, pembaca hanya fokus pada penjelasannya. Etimologi diambil dari bahasa Belanda etymologie yang berakar dari bahasa Yunani etymos (arti sebenarnya adalah sebuah kata) dan logos (ilmu). Jadi dapat disimpulkan bahwa etimologi merupakan cabang ilmu yang menyelidiki asal-usul sebuah kata dan menyelidiki perubahan kata dalam bentuk serta makna. Contohnya kata campus merupakan berasal dari kata Camp of University, nah jika kita mengartikan suatu kata seperti ini bisa dikatakan mengartikanya secara etimologi yaitu asal-usul sebuah kata.

Sekian artikel kali ini. Semoga bermanfaat, dan sering-sering berkunjung ke blog ini dengan membaca artikel lainnya. Terima kasih sudah berkunjung sampai ketemu lagi pada artikel-artikel lainnya.


Saturday, May 4, 2019

Arti SU,BO, D, dan Beberapa Rating Pada Acara Televisi

Dalam menonton acara pada televisi tentu menjadi kegemaran di kalangan semua usia. Dari anak-anak hingga orang tua suka menonton acara pada saluran televisi. Namun pada dasarnya acara yang disiarkan televisi terdapat beberapa rating dalam penayangannya. Kategorinya ialah kategori acara yang ditonton untuk kalangan anak-anak atau orang tua, karena ada beberapa acara yang tidak baik ditonton oleh anak-anak. Penulis sewaktu kecil kerap bingung dengan tulisan SU, BO atau yang lainnya yang terdapat pada bawah atau dibagian pojok layar televisi. Seiring bertambahnya usia penulis paham, ternyata tulisan kecil itu merupakan rating atau kategori acara yang cocok untuk penonton dengan berdasarkan usia. Peratingan ini tentu sangat membantu orang tua yang sering menonton bersama anak-anak, dengan melihat rating acara maka orang tua dapat memilih acara mana yang baiknya ditonton bersama anaknya. Berikut beberapa rating yang kerap muncul di televisi Indonesia.

a. SU : Semua umur, acara yang ditayangkan adalah untuk semua umur. Dari anak-anak hingga dewasa tidak apa-apa menontonnya.
b. A : Anak, acara atau tayangan untuk anak-anak. Kisaran usianya 7-12 tahun. Terkadang beberapa televisi menggunakan kode A7+.
c. BO : Bimbingan Orang Tua, acara yang mengharuskan adanya bimbingan orang tua, karena ada beberapa adegan yang kurang sesuai untuk anak ataupun remaja. Peran orang tualah yang membantu menjelaskan dan juga menasehati agar tidak meniru adegan dalam tayangan acara  TV yang ditonton.
d. A-BO : Anak-Bimbingan Orang Tua, acara untuk anak namun harus didampingi orang tua. Karena ada beberapa adegan yang butuh pengawasan dari orang tua.
e. R : Remaja, acara atau tayangan untuk kalangan remaja atau anak yang beranjak remaja. Kisaran umurnya 13-17 tahun.
f. R-BO : Remaja-Bimbingan Orang Tua, acara untuk remaja namun harus adanya bimbingan orang tua. Dengan adanya orang tua tentu dapat sambil menasehati anaknya yang sedang menonton acara remaja yang sedikit kurang mendidik.
g. D : Dewasa, acara yang biasanya mengandung kekerasan berdarah seperti perang dan masih banyak lagi yang hanya pantas dilihat orang dewasa, kategori dewasa ialah 18 tahun ke atas atau 18+. Acara dengan rating D biasanya tayang dari pukul 22.00 sampai 03.00 dini hari.


Sekian pembahasan kali ini. Semoga bermanfaat, dan jangan lupa untuk selalu memperhatikan rating pada acara televisi kita, bahkan jika kita menonton bioskop pun ada ratingnya. Jadi untuk menyaksikan film tentu harus perhatikan terlebih dahulu rating acaranya agar sesuai dan layak untuk kita tonton bersama. Terima kasih dan sukses selalu untuk pembaca.

Perbedaan Dermaga dan Pelabuhan


  pelabuhan panjang
  sumber gambar : rri.co.id

Terima kasih sudah mengklik artikel ini, kali ini penulis selaku pengembang blog tertarik untuk membahas perbedaan dermaga dan pelabuhan. Penulis tertarik membahas ini dikarenakan sewaktu penulis mengikuti  tes untuk masuk perguruan tinggi, penulis menemukan soal yang membingungkan penulis, yaitu tentang perbedaan dermaga dan pelabuhan. Dan ketika selesai ujian penulis masih terpikirkan mengenai perbedaan dermaga dan pelabuhan, setelah penulis telusuri ternyata jawaban penulis salah (wkwk). Untuk itu penulis pelajari dan telusuri agar tidak keliru  lagi dan menulis artikel ini dalam upaya untuk mencegah beberapa orang tidak keliru dan bisa membedakan antara dermaga dengan pelabuhan. Meskipun terkesan info yang sederhana namun ada unsur pentingnya untuk mengetahui ini, berikut penjelasannya.

1. Dermaga
Berdasarkan KBBI dermaga artinya tembok rendah yang memanjang di tepi pantai menjorok ke laut di kawasan pelabuhan (untuk pangkalan dan bongkar muat barang). Setelah kita lihat dari penjelasan KBBI, dapat kita simpulkan bahwa dermaga adalah tempat untuk kapal di tambatkan. Tkapal yang ditambat artinya kapal yang bersandar atau berhenti dengan diikat tali supaya tidak terhanyut ombak. Jika kendaraan di darat motor diberi standar agar tidak jatuh, mobil diberi ganjalan agar tidak mundur ketika diparkir, untuk kendaraan di laut kapal ditambatkan agar tidak hanyut. Saat kapal di dermaga, terdapat beberapa kegiatan seperti mengisi bahan bakar kapal, bongkar/muat barang ataupun penumpang, saluran untuk limbah, serta memasok air bersih.

2. Pelabuhan
Pelabuhan merupakan  tempat berlabuhnya kapal, lalu apa yang membedakan pelabuhan dengan dermaga? Pelabuhan lebih luas daripada dermaga, karena dermaga masih dalam wilayah pelabuhan. Jika di darat segala kendaraan transportasi berkumpul di terminal, bisa dikatakan pelabuhan adalah terminalnya kapal-kapal. Pelabuhan terdapat alat-alat yang dirancang khusus untuk keperluan memuat ataupun membongkar muatan kapal-kapal yang berlabuh. Berdasarkan wikipedia pelabuhan juga dapat didefinisikan sebagai daerah perairan yang terlindung dari gelombang air laut dan dilengkapi dengan fasilitas terminal melipputi dermaga, crane, dan gudang laut (transito).

Dari kedua pernyataan yang telah dijelaskan tentu kita dapat melihat perbedaan dari dermaga dan pelabuhan. Dermaga ternyata masih dalam cakupan pelabuhan, yang berarti pelabuhan lebih besar dari dermaga dengan beberapa fasilitas pendukung terkait bongkar muat barang pada kapal. Sedangkan dermaga merupakan tempat ditambatkannya kapal untuk melakukan beberapa kegiatan yang sering dilakukan seperti  mengisi bahan bakar dan lainnya terkait dengan bongkar muat yang telah diangkut kapal. Jadi jangan sampai salah ya untuk mengartikan dermaga dengan pelabuhan, sekian artikel kali ini jangan sungkan untuk memberi masukan ke penulis yang membangun.


Perbedaan Hotel dan Motel

sumber gambar : motel6.com

Hey apa kabarnya, semoga dalam keadaan sehat dan penasaran ya hehe. Bicara soal penginapan, banyak sekali yang merekomendasikan hotel, entah itu yang bintang 1 sampai bintang 5. Tentu skala bintang dalam hotel menggambarkan fasilitas dan kenyamanan yang kita dapat. Nah bicara soal hotel ternyata ada juga yang namanya motel, ini juga merupakan salah satu penginapan namun sangat jarang terlihat di Indonesia, bahkan penulis pun belum pernah melihat motel di Indonesia. Kalau kamu pernah lihat atau ada di daerah mu tolong beritahu dan tinggalkan komentar di bawah ya, ini untuk menunjukan bahwa di Indonesia juga terdapat motel hehe. Oke, balik lagi ke pembahasan, Hotel dan Motel kita sebut saja penginapan, yang tentunya sangat membantu keberadaanya untuk kita yang sedang mencari tempat bermalam karena sedang dalam perjalanan dan juga sedang berada  jauh dari rumah kita yang tidak mungkin untuk pulang kerumah. Nah apa yang membedakan Hotel dan Motel? Berikut penjelasannya.

1.Hotel
Hotel merupakan jasa penginapan yang menyediakan pelayanan dan fasilitas pendukung lainnya demi kenyamanan pengunjung. Hotel biasanya terdapat kolam renang, restoran dan fasilitas pendukung lainnya. Kualitas hotel biasanya dilihat dari penilaian bintang yang kisaran 1 sampai 5. Jadi kalau ada hotel bintang 5 itu menandakan hotel yang nyaman, high class, dan juga fasilitas yang lengkap. Hotel biasanya terletak di pusat kota.

2. Motel
Motel merupakan kata singkatan dari bahasa inggris ‘motorist hotel’ yang jika diartikan kedalam bahasa indonesia bisa dikatakan hotel pengendara motor. Artinya penginapan yang teruntuk para pengendara bermotor yang ingin bermalam dan esok akan melanjutkan perjalanan atau bisa dikatakan pengendara yang transit (mampir lalu melanjutkan lagi perjalanan). Dengan kata lain motel merupakan jasa penginapan untuk  orang yang sedang dalam perjalanan. Karena motel penginapan untuk orang dalam perjalanan biasanya motel terdapat garasi. Motel biasanya terletak di pinggiran kota. Berbeda dengan hotel, motel hanya menyediakan penginapan saja tidak ada kolam renang ataupun fasilitas seperti di hotel.


Dari dua penjelasan di atas tentu kita dapat melihat persamaan dan perbedaan dari hotel dan motel. Persamaan antara hotel dan motel adalah keduanya sama-sama penyedia jasa penginapan. Untuk perbedaannya ialah jika hotel didukung dengan fasiltas lain yang membuatnya semakin mewah, sedangkan motel fasilitas yang ada hanya untuk menginap saja tidak seperti hotel, dan juga lokasi hotel di pusat kota sedangkan motel di pinggir kota bahkan kadang jauh dari pusat kota. Nah penulis penasaran apakah di Indonesia ada motel, kalau hotel tak perlu dibahas lagi di Indonesia banyak sekali, hanya saja motel penulis belum pernah melihatnya di tempat penulis tinggal. Jika di daerah kalian terdapat motel silahkan berkomentar di kolom yang sudah disediakan beserta nama daerah kalian. Hal ini untuk membuktikan bahwa di Indonesia terdapat juga motel agar penulis tahu hehe. Terimakasih sudah berkunjung dan sukses selalu!

Perbedaan Simpati Dengan Empati

Bersimpati dan berempati pada orang lain adalah salah satu sikap yang baik untuk kita sebagai sesama manusia. Dengan memiliki kedua rasa tersebut menandakan bahwa kita adalah makhluk sosial yang saling peduli dengan satu sama lain. Namun pernahkah muncul dibenak kita apakah yang kita rasakan adalah rasa simpati atau empati yang pada dasarnya kedua kata ini memiliki arti yang berbeda. Dan mungkinkah kita pernah keliru menyebutkan bahwa kita bersimpati pada seseorang yang padahal kita berempati padanya ataupun sebaliknya. Nah untuk itu, yuk simak pembahasannya yang sudah penulis ringkas agar kita lebih paham dan tahu perbedaan antara simpati dengan empati.

1.Simpati
Simpati yang penulis bahas bukan merk salah satu perdana ya hehe. Berdasarkan KBBI simpati merupakan suatu perasaan (senang, susah dan sebagainya) terhadap orang lain. Untuk mudahnya simpati bisa dikatakan rasa peduli dengan turut sedih, bisa juga turut senang terhadap apa yang terjadi pada orang lain.

2. Empati
Berdasarkan KBBI, empati adalah keadaan mental yang membuat seseorang merasa atau mengidentifikasi dirinya dalam keadaan perasaan atau pikiran yang sama dengan orang atau kelompok lain. Lebih mudahnya, empati merupakan suatu rasa peduli yang sangat dirasakan oleh orang yang berempati karena dia pernah merasakan di posisi orang yang sedang bersedih. Bisa dilihat bukan? Jika simpati hanya luapan perasaan saja bahwa ia prihatin atau peduli dengan orang lain. Namun jika empati merupakan lebih dari simpati yaitu jika teman kita dalam keadaan sedih maka kita yang berempati akan merasakan hal yang sama dirasakan orang yang sedang bersedih itu, hal ini dikarenakan kita pernah merasakan atau pernah berada di posisi teman kita yang bersedih itu. Jadi orang yang empati biasanya bisa menempatkan posisi yang dialami orang yang dalam keadaan sulit. karena empati lebih menonjol, biasanya orang yang berempati selalu menguatkan orang yang sedang dalam keadaan sulit agar lebih kuat lagi dalam menghadapi kenyataan yang pernah dialami orang lain juga.


Bagaimana? Sudah bisa kita lihat bukan perbedaan keduanya. Bersimpati dan berempati merupakan sikap alami kita sebagai manusia sebagai makhluk sosial. Jadi kalian janganlah jadi orang yang cuek ya atau bersikap masa bodo pada sesama manusia. Jangan sungkan untuk saling menguatkan satu sama lain jika terdapat rekan kita yang sedang dalam masa sulit atau sedang larut dalam kesedihan. Semoga artikel ini bermanfaat dan jangan lupa untuk mampir lagi ke artikel yang lainnya ya. 

Perbedaan Netto, Bruto dan Tara

Haii terimakasih sudah kepoin blog ini yang kali ini akan membahas arti Netto, Brutto dan Tara. Kenapa penulis tertarik membahas ketiga istilah ini? Ini awalnya penulis yang dulu saat kecil sering jajan dan sering melihat bungkus pada jajanan itu misalnya makanan ringan ada tulisan Netto 8 gram. Bukan hanya di satu jajanan saja, melainkan di semua bungkus jajanan. Karena saat itu masil kecil jadi penulis hanya yah biarkan sajalah dengan rasa penasaran yang masih kurang. Namun ketika remaja dan bisa dikatakan sekaranglah hehe, penulis sudah mulai penasaran apa sih arti Netto itu, dan semoga kalian juga punya penasaran yang cukup tinggi, walaupun untuk hal kecil semacam ini. Baiklah langsung aja yuk mari kita bahas.

1)      Netto
Netto merupakan berat bersih, yaitu berat suatu barang yang hanya dihitung isinya saja tidak beserta tempatnya. Jadi bisa dikatakan jika terdapat suatu permen memiliki berat bersih 8 gram berarti berat permennya 8 gram, karena netto merupakan berat bersih yang tidak menghitung tempat barangnya melainkan isi barangnya saja.

2)      Bruto
Bruto bisa dikatakan lawan katanya netto. Karena netto adalah berat bersih dan bruto merupakan lawan kata dari netto. Jadi bruto artinya adalah berat kotor, yaitu berat suatu barang yang dihitung isi barang beserta tempat barangnya. Bruto disini menghitung seluruh bagian barangnya, dari isi barang hingga tempat barangnya.

3)      Tara
Nah kalo tara merupakan potongan berat, yaitu berat tempat suatu barangnya saja. Jadi Tara disini hanya berat bungkus atau kemasan sebuah jajanannya saja tidak isinya.

Berdasarkan referensi yang penulis baca di blog ruang guru, ternyata ketiga istilah ini terdapat rumus untuk menghitung beratnya. Berikut rumusnya
1.       Menghitung Netto = Bruto – Tara
2.       Menghitung Bruto = Netto + Tara
3.       Menghitung Tara = Bruto – Netto

Oke gaess sekian pembahasan kali ini, mungkin penulis kurang memberikan contoh berupa angka-angka dalam menghitungnya, disini harap maklum penulis sedikit kurang dalam hitung-hitungan oleh sebab itu penulis mengambil jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia dalam kuliah hehe. Sekian terimakasih dan semoga bermanfaat

Referensi:
Blog.ruangguru.com 

Mengenal jenis pekerjaan Full time, Part time, Freelance, dan Serabutan

Bekerja merupakan salah satu cara kita untuk bertahan hidup. Bekerja bukan hanya mendapatkan gaji, melainkan melaksanakan kegiatan sehati-hari atau berjumpa dengan keluarga baru. Tentu dengan bekerja hidup kita tidak datar itu-itu saja kegiatannya. Dalam bekerja tentu kita tidak bekerja sepanjang waktu dari pagi berjumpa pagi lagi, karena pada dasarnya kita manusia bukan robot, atau istilah kekinian sekarang kerja keras bagai kuda, yang mengartikan kerja terus dipaksa tanpa henti. Untuk itu dibuatkan sistem shift untuk mengatur jadwal peralihan pekerja. Untuk beberapa orang yang belum atau bahkan sedang dalam mencari kerja ada beberapa istilah pekerjaan yang mungkin harus tahu sebelum melamar pekerjaan, hal ini karena ada beberapa yang bisa bekerja secara penuh ada juga yang tidak bisa sepenuhnya menghabiskan waktunya untuk bekerja karena harus mengurus keluarga misalnya. Untuk itu penulis mencoba menjelaskan sekaligus membedakan beberapa penyebutan pekerja berdasarkan waktu yang dikerjakan. Berikut penjelasannya.

a. Pekerjaan Full Time
Pekerjaan full time atau pekerjaan jam penuh merupakan pekerjaan dengan jumlah total jam kerja sekitar 35-40 jam per minggu yang jika waktu bekerja dari senin-jumat  adalah 7-8 jam dalam seharinya. Contoh jam kerja full time masuk kerja mulai jam 08.00 -16.00 (setiap perusahaan atau instansi ada yang berbeda memulai jam kerja dan selesainya tergantungkesepakatan instansi dengan karyawan).

b. Pekerjaan Part Time
pekerjaan part time atau paruh waktu adalah pekerjaan yang memiliki jam kerja kurang dari 35-40 jam per-minggu. Orang yang bekerja dengan sistem shift bisa dikatakan sebagai pekerja part time atau paruh waktu. Contoh pekerjaan part time adalah penjaga loket, karyawan pecel lele (karena buka hanya malam saja), pramusaji dll.

c. Pekerjaan Frelance
Pekerjaan freelance atau pekerjaan lepas merupakan pekerjaan yang dilakukan sendiri tanpa harus berkomitmen pada perusahaan, tidak terikat waktu serta waktu bekerja, karena semuanya bebas dilakukan dengan sendiri. Kemajuan bekerja freelance adalah kita yang menentukan sendiri akankah sukses atau tidak. Contoh bekerja freenace ini seperti jual pulsa, mangaka (penulis komik jepang/manga), fotografer, pemusik, dan masih banyak lagi.

d. Serabutan
Untuk yang terakhir ini merupakan suatu pekerjaan yang tidak menentu, atau biasanya melakukan pekerjaan apa saja jika ada pekerjaan. Jualan dikerjakan, namun besoknya menjadi abodemen, besoknya sudah bedalagi pekerjaan. Biasanya pekerja serabutan melakukan pekerjaan apa saja sembari mencari pekerjaan lain yang sifatnya tetap. Untuk kamu yang masih melakukan ini sabar ya, pasti akan dapat pekerjaan tetap dan membuat mu mapan hehe.


Sekian artikel kali ini, untuk pekerjaan di atas semuanya baik dan halal, asalkan jangan mencuri saja. Jangan mengeluh tentang pekerjaan yang sedang kamu miliki, karena ada banyak orang yang menginginkan pekerjaan yang kamu lakukan sekarang. Pekerjaan apa saja yang sedang ada lakukan saja karena kita taakan tahu betapa cerahnya masa depan yang sedang kita susun pada hari ini (wih sok motivator nih wkw). Untuk yang sudah bekerja, kira-kira masuk dalam jenis yang mana nih? Tinggalkan di kolom komentar ya.

Cara Membuka Situs Yang Diblokir

Berselancar di internet tentu mengasyikan untuk kita. Ada banyak sekali informasi ataupun hiburan yang bisa kita peroleh. Ada banyak berbagai situs penyedia informasi, video, gambar dan masih banyak lagi yang ingin kita cari di internet. Namun tidak semua situs yang ingin kita buka bisa diakses, di beberapa negara ada situs-situs yang diblock sesuai peraturan negara tersebut. tak terkecuali di negara kita, ada banyak sekali situs yang di block, entah itu jika membuka dengan browser handphone ataupun pada komputer. Lalu bisakah kita bisa mengakses situs yang di blokir? Jawabannya tentu bisa, tentu kita tidak asal membukanya, tentu membutuhkan alat bantu untuk bisa mengakses situs yang ingin kita buka. Berikut penulis akan telah menuliskan tips cara mengakses situs yang diblokir pada Komputer dan smartphone.

Cara mengakses situs yang di block pada komputer:

- pertama ialah dengan membuka google terlebih dahulu
- kedua, ialah dengan mengetik keyword “Proxy” pada kolom pencarian langsung tekan enter
- ketiga, maka akan muncul berderet berbagai situs proxy. Silahkan pilih yang mana saja situs proxynya.
- keempat, jika sudah masuk ke dalam situs proxy maka yang harus kita lakukan adalah memasukan nama website yang diblokir. Pada situs proxy terdapat kolom tempat menaruh nama situs, silahkan masukan nama situsnya, atau bisa kita copy paste situs yang hendak kita akses.
- kelima, proxy akan memuat dan tada maka situs bisa diakses. Mengakses situsnya yang diblock harus dengan proxy, jika henda membuka tab harap buka situs proxy lagi.

Cara mengakses situs yang di blockpada smartphone :
- Untuk mengakses situs yang di blockir pada smartphone khususnya android, disini menggunakan bantuan aplikasi. Aplikasinya ialah aplikasi VPN, jadi sebelum memulai untuk mengakses situs yang di blockira adalah dengan mendownload terlebih dahulu aplikasi VPN pada playstore. Ketik saja VPN pada pencarian Playstore, maka ada banyak pilihan. Terserah pilih aplikasi VPN yang mana saja. Karena semuanya sama fungsinya, penulis rekomendasi aplikasi dengan bintang yang tinggi, 4,7 sudah termasuk aplikasi dengan penilaian bagus.

- Setelah aplikasi terinstal, silahkan buka lalu operasikan VPN, maka aplikasi akan Connecting dan membutuhkan beberapa waktu, jika ada notifikasi Connected langsung saja buka browser dan akses sesukamu situs manasaja. Jika sudah cukup nonaktifkan kembali VPNnya, karena jika terus dihidupkan dan kita tidak sedang memainkan hand[hone maka akan menguras baterai lumayan banyak.

Pada browser UC mini biasanya bisa mengakses beberapa situs yang diblokir. Entah mungkin di UC sudah ada VPNnya tersendiri sehingga bisa mengakses situs-situs yang terblokir. Serta yang terbaru penulis empat membaca informasi mengenasi browser Opera akan memberikan fasilitas VPN pada browsernya. Tentu ini sangat membantu sekali karena kita tidak perlu mendownload aplikasi VPN lagi.

Arti Prekuel, Sekuel, Remake, Reboot, Spin-off dan Crossover dalam dunia Movie

The Bumblebee
sumber gambar : bwhswestword.ord

Hey gaess, terima kasih sudah mengklik artikel ini. Kali ini penulis selaku pengembang blog tertarik untuk membahas beberapa istilah yang kerap di dengar oleh telinga banyak orang yang hobi nonton movie atau film layar lebar. Sering sekali istilah-istilah ini disebutkan dalam berita online yang membahas tentang movie yang akan tayang, sedang tayang ataupun sudah tayang. Karena untuk beberapa pecinta film mereka pasti memiliki rasa penasaran dan mencari berita-berita terkait film kesukaan mereka dan pasti berita ataupun artikel yang dibaca menggunakan istilah yang nyatanya akrab di telinga namun tidak tahu artinya. Nah untuk itu penulis akan membahas dan menjelaskannya secara sederhana agar mudah ditangkap oleh pembaca, berikut beberapa istilah yang sudah kalian baca pada judul.

1. Prekuel
Dalam movie prekuel berarti film awal yang menceritakan kejadian awal cerita yang terdapat sekuelnya. Misalnya dalam trilogi iron man yang ada tiga movie, Iron Man 1, Iron Man 2, Dan Iron Man 3. Nah Iron Man 1 merupakan prekuel dari film tersebut.

2. Sekuel
Sekuel merupakan kelanjutan cerita dari prekuel atau bisa juga dikatakan film kelanjutan dari cerita sebelumnya yang berlanjut dan berhubungan. Contohnya: toy story 2 merupakan sekuel dari toy story, Kung Fu Panda 2 merupakan sekuel dari Kung Fu Panda, dan masih banyak lagi.

3. Remake
Remake merupakan film yang berdasarkan sebuah film yang sudah ada sebelumnya dengan ceritanya sama atau hampir mirip. Bisa dikatakan remake merupakan film yang menceritakan ulang film jadul dengan tampilan yang lebih baru. Contohnya film Suzana yang dulu diperankan Suzana asli dan sekarang dimainkan oleh Luna Maya.

4. Reboot
Reboot hampir mirip dengan remake hanya saja jalan ceritanya dirubah dari film sebelumnya. Jadi bisa kita tarik kesimpulan Reboot merupakan film yang diangkat dari film yang sudah ada sebelumnya namun jalan ceritanya dirubah yang hanya menyisakan judul aslinya. Contoh film reboot ialah The Amazing Spiderman dengan Spiderman:  Home Coming.

5. Spin-Off
Spin-Off merupakan film yang menceritakan secara fokus jalan cerita tokoh pendukung yang ternyata banyak disenangi penggemar dan tidak disengaja menjadi ikonik dalm film. Contoh film spin-off ialah film Bumblebee yaitu spin-off dari film Transformers, Penguin Of Madagascar dari film Madagascar, Venom spin-off dari Spiderman, Aquaman spin-off dari Justice League dan masih banyak lagi film-film spin-off.

6. Crossover
Crossover merupakan istilah yang digunakan untuk menyebut film yang menggabungkan beberapa tokoh populer dan dimunculkan dalam film baru. Bisa dikatakan crossover adalah pergabungan antar karakter terkenal yang disatukan dalam sebuah film, contoh film crossover ini ialah The Avengers, Justice League, Spiderman-Into Spider Verse dan masih banyak lagi. Istilah ini tidak hanya digunakan pada film dalam Game pun ada contohnya game Injustice yang terdapat tokoh superhero DC, Ninja Turtle, hero Mortal Kombat dll. Well penulis berharap bakal ada Crossover film DC dan Marvel yang bersatu jadi satu film. Kebayang banget Superman bertarung bareng Iron Man dkk.

Referensi : moviexplores.com
    Wikipedia

 
biz.