Tuesday, June 8, 2021

Kepanjangan dari Singkatan SPBU, SPBBE, UGD, ICU, ATM

Singkatan merupakan sebuah gabungan beberapa huruf yang menjadi kemudahan untuk menyebutkan suatu hal yang panjang. Banyak sekali orang memanfaatkan singkatan untuk memudahkan dalam menyebutkan sesuatu, bahkan terkadang sangking terkenalnya sebuah singkatan ini,malahan orang tidak mengetahui kepanjangannya. Oke, karena banyaknya orang yang lebih mengetahui singkatannya daripada arti atau kepanjangannya penulispun tergerak untuk membahasnya dalam artikel ini. Berikut penulis sudah menyiapkan beberapa singkatan yang terkenal dan banyak dikenal orang namun banyak yang tidak tahu kepanjangannya


1.SPBU

SPBU adalah singkatan yang sering dijumpai di pinggir jalan, sebetulnya SPBU singkatan yang tepat adalah SPBBU, mungkin agar lebih mudah menyebutnya huruf B nya dibaca satu. Kepanjangan dari singkatan ini adalah Sarana Pengisian Bahan Bakar Umum.


2. SPBBE

Untuk yang kedua masih satu induk dengan SPBU, yaitu SPBBE. Singkatan ini juga kerap ditemui dibeberapa tempat, kepanjangan dari SPBBE adalah Sarana Pengisian Bahan Bakar Elpiji.


3. UGD

UGD merupakan singkatan dari Unit Gawat Darurat.


4.IGD

IGD  merupakan singkatan dari Instalasi Gawat Darurat, memang terdengar sama seperti UGD, namun ternyata IGD dengan UGD berbedaloh. Berdasarkan Hellosehat.com, UGD dan IG memang memiliki prinsip penanganan yang sama, yaitu pasien gawat darurat yang datang akan langsung mendapatkan dokter hingga kondisinya membaik. Yang membedakan IGD dan UGD adalah UGD biasanya terdapat di rumah sakit kecil, sementara IGD berada di rumah sakit yang lebih besar dengan dokter jaga yang juga lebih banyak. Di IGD biasanya tidak hanya melibatkan dokter umum saja, namun juga dokter spesialis.


5. ICU

ICU atau Intensive Care Unit yang jika kita terjemahkan ke dalam bahasa Indonesia Unit perawatan Intensif, adalah ruangan perawatan di rumah sakit yang melayani perawatan pasien kritis dewasa yang dikhawatirkan mempengaruhi aktivitas pasien dalam kehidupan sehari-hari. Bahkan di beberapa kasus ruang ICU dikhususkan untuk menyelamatkan pasien dari kematian. Patut dicatat bahwa ICU untuk orang dewasa, lalu untuk anak-anak apa nama ruangannya? Ruangan untuk melayani anak dalam perawatan secara intensif adalah PICU (Pediatric intensive care unit).


6. ATM

Nah, yang satu ini sering sekali disebutkan bahkan sering dikunjungi yaitu ATM. Ternyata banyak yang tidak mengetahui kepanjangan ATM. ATM merupakan kepanjangan dari Automatic Teller Machine, dan jika dalam bahasa indonesia ATM memiliki kepanjangan Anjungan Tunai Mandiri.


7. SHM

Nah, singkatan kali ini sering penulis temui di pinggir jalan yang sering membuat penulis penasaran. Yapp seperti pada judul SHM merupakan sebuah singkatan yang sering terpampang di pinggir jalan ketika ada yang menjual tanah. Kepanjangan SHM adalah Sertifikat Hak Milik, jadi jika ada yang menjual tanah dan terpampang singkatan ini sudah paham yaa hehe.

 

Oke itulah yang beberapa singkatan yang sering dilihat, dibaca dan diucapkan namun jarang orang mengetahui kepanjangannya. Semoga bermanfaat dan jika ada tambahan mohon tulis pada kolom komentar yang sudah tersedia yaa. Sekian dan terima kasih.

Perbedaan Salon, Pangkas dan Barber

Memotong rambut merupakan sebuah kegiatan yang jarang dilakukan namun rutin dilakukan. Loh, kok seperti itu? Iyaa, karena rambut untuk tumbuh menjadi panjang sangatlah membutuhkan waktu. Jadi jarang dilakukan dalam waktu dekat namun rutin dilakukan ketika rambut sudah mulai panjang. Untuk memotong rambut ada yang memotong sendiri dengan bercermin, ada yang meminta tolong teman, ada juga yang ke tempat jasa potong rambut. Ada berbagai tempat dan nama tempat jasa potong rambut, ada salon, pangkas rambut dan juga barbershop. Nah, mengenai ketiga istilah ini yuk kita bahas perbedaan ketiga tempat jasa potong rambut ini.

1. Salon

Terdapat 2 arti untuk kata salon, salon alat pengeras suara dan salon ruangan yang digunakan untuk perawatan, baik itu kecantikan maupun perawatan tubuh. Karena pada artikel kali ini kita membahas tentang memotong rambut jadi kita tidak membahas salon kecantikannya. Salon selain merawat kecantikan, di salon juga kita bisa memotong rambut, yang menjadi ciri khas salon adalah yang memotong rambut ialah wanita. Ya, yang memotong rambut wanita, karena rata-rata buka usaha salon adalah wanita. Adakah salon yang memotong rambut adalah pria? Jawabannya ada, akan tetapi itu adalah pria-priaan atau pria berperilaku, berdandan dan bergaya selayaknya wanita (semoga paham maksud penulis). Memotong rambut di salon merogoh kocek yang murah. Di salon juga kita bisa perawatan rambut seperti mewarnai, smoothing(melembutkan dan mengahluskan rambut), catok (meluruskan rambut) dan berbagai perawatan rambut lainnya yang tentunya jika ditambah potong rambut kita harus merogoh kocek yang lebih.


2. Pangkas Rambut

Setelah membahas salon, selanjutnya kita membahas pangkas rambut. Pangkas rambut merupaka sebuah tempat khusus jasa memotong rambut. Yapp, dari namanya saja pangkas rambut yang sudah cukup jelas jasa untuk merapihkan rambut. Berbeda dengan salon yang menyediakan juga jasa kecantika perawatan wajah atau menluruskan rambut, pangkas rambut hanya berkaitan dengan merapihkan rambut tidak ada yang lain seperti salon. Pangkas rambut biasanya yang mencukur adalah pria. Selain mencukur rambut, tempat pangkas bisa juga menyemir rambut (menghitamkan rambut yang sudah beruban). Dengan harga yang terjangkau dan sudah menggunakan peralatan modern (mesin cukur) banyak yang memilih pangkas rambut untuk merapihkan rambut yang panjang. Pangkas rambut ternyata tidak hanya berdiam satu tempat saja, ada juga pangkas rambut keliling dengan berkeliling sambil menawarkan diri untuk pangkas rambut dengan menggunakan peralatan klasik yaitu gunting khusus rambut dan sisir, namun meski menggunakan peralatan yang klasik pangkas rambut keliling memiliki potongan yang rapih.


3. Barbershop

Selanjutnya ada barbershop yang saat ini sangat ramai dan digandrungi para pria untuk memotong dan merapihkan rambut mereka. Pada dasarnya barbershop sama dengan pangkas rambut, yang membedakan selain penyebutannya pelayanannya juga berbeda. Kini bisa dibilang pangkas rambut merupakan tempat memotong rambut tradisional dan barbershop merupakan tempat memotong rambut yang modern. Oke mari kita bahas mengenai lebih modernnya barbershop dibanding pangkas rambut. Barbershop selain memotong rambut, ada pelayanan cuci rambut ketika hendak memotong rambut, menggunakan AC dalam ruangan agar pelanggan merasakan kenyamanan, kursi yang khusus agar pelanggan nyaman ketika duduk, terkadang ada bonus pomade(minyak untuk menata rambut), serta tukang cukur yang profesional yang memiliki banyak referensi dalam menata rambut sehingga hasil potongan barbershop banyak variasi tidak itu-itu saja. Nah, dibalik banyak kelebihan yang dimiliki barbershop tentu harga yang harus dikeluarkan lumayan mahal dibanding pangkas rambut.

 

Okee itulah perbedaan dari salon, pangkas rambut, dan barbershop. Dari segi yang memotong rambut, fasilitas hingga harga yang bisa dijadikan bahan referensi hendak dimana merapihkan rambut. Semoga bermanfaat dan jika ada keliru mohon perbaiki dengan menulis di kolom komentar yaa.

Beda Utang dan Piutang

Hallo selamat datang pada blog ini. Kali ini penulis selaku pengembang blog akan membahas kata yang selalu terdengar selalu bersamaan penyebutannya. Ya, seperti yang disebutkan pada judul artikel ini, pada kesempatan ini penulis akan membahas perbedaan arti utang dan piutang.

Utang dan piutang penyebutannya selalu bersamaan dan seakan kedua kata ini tak pernah terlepaskan. Namun, meski kata utang dan piutang terdengar sama katanya bukan berarti makna dari kedua kata ini sama, sangatlah berbeda kedua kata ini. Walau berbeda makna namun kedua kata ini berkaitan satu sama lain. Agar lebih jelas berikut penjelasan mengenai kata utang dan piutang.

1. Utang

Utang atau terkadang juga disebut hutang merupakan sebuah bentuk bakunya, dan hutang tidak baku. Hal ini merujuk pada KBBI yaitu tidak ada kata hutang pada kamus, yang ada pada kamus adalah utang. Utang adalah uang yang dipinjam dari orang lain atau sebuah kewajiban yang harus mengembalikan apa yang sudah dipinjam. Jadi utang disini adalah sebutan untuk orang yang meminjam uang yah.


2. Piutang

Piutang adalah uang yang dipinjamkan dari A untuk dipinjamkan kepada orang lain. Arti lain piutang adalah tagihan uang perusahaan untuk pelanggan yang harus dibayarkan sesuai dengan batas kesepakatan.

PEMBAHASAN

Berdasarkan pembahasan poin utang dan piutang dapat kita lihat perbedaannya. Perbedaannya adalah utang itu meminjam, dan piutang adalah yang dipinjam. Misal B meminjam uang kepada A, dapat ditarik simpulan bahwa si B memiliki utang kepada A. Sedangkan A mempunyai piutang kepada B, dan A berhak menagih utang kepada si B. Agar lebih mudah penjelasannya seperti ini:

Utang adalah kegiatan meminjam uang dan harus mengembalikan uangnya

Piutang adalah mempunyai uang yang dipinjam oleh orang lain dan harus menagihnya

Utang itu pinjam dan piutang itu meminjamkan

 

Semoga paham dan jelas ya dengan penjelasan singkat ini, semoga bermanfaat dan sampai jumpa pada artikel lainnya. Jika ada pertanyaan atau tambahan, bisa ditulis di kolom komentar yaa gaess

 
biz.