Haloo, untuk yang sudah mengklik artikel ini tentu ada ketertarikan mengenai arti dari haiking, camping, dan glamping. Ketiga istilah yang penulis sebutkan, merupakan sebuah istilah yang kerap digunakan dalam istilah petualangan di hutan ataupun gunung. Oke jadi pada dasarnya ketiga istilah ini merupakan penyebutan untuk melakukan berkelana di alam. Pada dasarnya beda penyebutan sudah pasti beda arti, nah berikut ini penulis sudah menyiapkan perbedaan dari ketiga istilah ini.
1. Haiking
Haiking merupakan suatu istilah
yang memiliki arti menjelajah gunung atau menjelajah alam. Penulis dahulu
sewaktu SD sering sekali melaksanakan haiking ini. Yang menjadikan ciri khas
haiking di sini adalah, haiking dilakukan dengan jalan kaki menjelajah gunung
atau alam (hutan) dan tidak menginap, jadi hanya menjelajah jika sudah dirasa
puas atau tercapai menjelajahnya maka pulang.
2. Camping
Camping atau penyebutan dalam
bahasa indonesia ‘kemping’ memiliki arti berkemah. Maksudnya berkemah di sini
adalah menginap atau bermalam di alam atau gunung dengan tempat berlindung
seperti tenda atau membangun pondokan sendiri untuk tempat berteduh dan tidur.
Berbeda dengan haiking yang artinya berjalan di alam, camping di sini berkemah
yang sudah pasti menginap di alam.
3. Glamping
Yang terakhir ada glamping.
Glamping saat ini sedang ramai-ramainya dilakukan oleh anak-anka muda. Glamping
sama konsepnya dengan camping, hanya saja ada yang membedakan. Glamping diambil
dari kata Glamour Camping, yang artinya berkemah dengan gaya serta fasilitas
yang mewah dan lengkap namun tetap bermalam di alam. dengan namanya yang
glamping atau glamor camping, fasilitasnya tentu lengkap, terdapat tenda yang
sudah jadi tinggal tempati, terdapat kamar mandi, tempat api unggun, serta
makanan bisa dipesan. Tentu berbeda halnya dengan camping yang kegiatannya
snagat tradisional seperti harus membangun tenda, membuat api, memasak makanan.
Itulah ketiga penjelasan yang
sudah dijabarkan. Semoga penjelasan di atas jelas dan membuat pembaca paham
serta dapat membedakan antara haiking, apalagi perbedaan camping dan glamping,
yang pada dasarnya sama menginap di alam namun ada segi yang membuatnya berbeda
jauh. Sekian artikel ini, smeoga bermanfaat.
0 comments:
Post a Comment